TERHINDAR DARI SAKIT KEPALA

Diposting oleh Unknown on Sabtu, 23 November 2013





Sakit kepala memang sangat menjengkelkan apalagi kalau sudah sampai mau pecah rasanya, nih ada sedikit tips cara menghindari sakit kepala:

1. Hindari Ketergantungan Obat
Ada baiknya Anda menghindari ketergantungan pada obat-obat bebas yang mudah dibeli di pasaran. Jika Anda harus meminum dosis yang maksimum lebih dari 2-3 kali seminggu lebih baik datang saja ke dokter, karena minum obat tidak selamanya ampuh untuk membebaskan diri dari sakit kepala. Apalagi terlalu sering minum obat-obatan malah akan mengganggu lambung.

2. Makanlah Secara Teratur
Mengabaikan waktu makan dapat memicu sakit kepala buat sebagian orang. Konsumsilah makanan sehat yang kaya karbohidrat dan rendah lemak serta minum banyak air untuk mencegah Anda dari dehidrasi.

3. Duduk Tegak Lurus
Cara menelepon, membawa tas, duduk di belakang mobil dengan posisi yang salah kadang menjadi pencetus sakit kepala karena bisa menimbulkan kejang otot, leher dan bahu yang kemudian mengacu pada ketegangan di kepala. Usahakan jaga badan dalam posisi tegak saat melakukan berbagai aktivitas.

4. Kurangi Stres
Walaupun menghindari stres adalah mustahil tapi Anda bisa mengurangi dampaknya. Pelajari cara untuk melawannya seperti memutar kaset untuk relaksasi, mandi dalam waktu lama, pijat atau segala sesuatu yang dapat meminimalkan dampak dari stres pada tubuh Anda.

5. Stop merokok dan Minum Alkohol
Merokok merupakan faktor penyebab untuk beberapa jenis sakit kepala. Bahkan asap rokok atau cerutu dapat memicu sakit kepala bagi beberapa orang. Begitu juga dengan bir atau wine, minuman beralkohol tertentu juga memicu sakit kepala bagi banyak orang.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar